PCA Gondanglegi bersama pimpinan PAUD Nuraini

Yogyakarta – Dalam rangka meningkatkan mutu pendidikan dan pengelolaan lembaga, Pimpinan Cabang ‘Aisyiyah (PCA) Gondanglegi melaksanakan kunjungan studi tiru ke dua lembaga pendidikan unggulan di Yogyakarta, yaitu PAUD Aisyiyah Nuraini Ngampilan dan TK ABA Nitikan. Kegiatan yang berlangsung pada Kamis, 12 Juni 2025 ini diikuti oleh 23 peserta yang terdiri dari unsur PCA Gondanglegi, kepala sekolah, serta guru dari TK ABA 25 dan TK ABA 26 Gondanglegi.

Rombongan diterima dengan hangat oleh tim dari PAUD Aisyiyah Nuraini Ngampilan Yogyakarta. Sambutan disampaikan langsung oleh pimpinan lembaga, Dra. Kis Rahayu, M.S.I., yang menyampaikan apresiasi atas kunjungan tersebut. Dalam pemaparannya, ibu Kis Rahayu menjelaskan visi, misi, serta praktik terbaik dalam pengelolaan PAUD yang berbasis nilai-nilai keIslaman, Kemuhammadiyahan dan metode pembelajaran sentral yang diterapkan di PAUD Aisyiyah Nuraini. Di samping itu, dipaparkan pula tentang perjalanan panjang PAUD Aisyiyah Nuraini berproses dan bermetamorfosa menjadi PAUD rujukan serta tempat magang guru-guru TK ABA se-Indonesia.

Menurut Kis Rahayu, bahwa PAUD bukan sekadar tempat bermain, tetapi tempat menanamkan fondasi karakter, kebiasaan, tanggung jawab, spiritualitas, dan kemandirian anak sejak dini. Oleh sebab itu para pengelola amal usaha Aisyiyah perlu untuk memiliki program-program unggulan, yang kemudian dijalankan sistem yang tepat agar lembaga kita memiliki diferensiasi dan menjadi kepercayaan masyarakat.

Selain penyampaian materi, peserta studi tiru juga diajak melakukan observasi langsung ke dalam kelas untuk melihat proses pembelajaran secara nyata. Mereka menyaksikan bagaimana guru-guru di PAUD Aisyiyah Nuraini menerapkan pendekatan tematik terpadu, pembelajaran berbasis sentra, serta penggunaan media belajar yang inovatif dan menyenangkan untuk anak.

Setelah kunjungan ke PAUD Nuraini, rombongan melanjutkan kunjungan ke TK ABA Nitikan yang juga dikenal sebagai salah satu PAUD unggulan di kota Yogyakarta. Rombongan PCA Gondanglegi disambut oleh PCA Umbulharjo beserta jajarannya. Bertempat di aula PRM Umbulharjo, ketua PCA Umbulharjo, Dra. Hj. D. Noor Ardia  memaparkan program unggulan PCA, serta manajemen pengelolaan dua belas TK ABA di bawah naungan PCA Umbulharjo. Di lokasi kunjungan ini, peserta berkesempatan untuk berdialog dengan para pendidik dan juga mengamati proses pembelajaran serta fasilitas pembelajaran.

Foto bersama PCA Umbulharjo

Ketua PCA Gondanglegi, Iswahyuni, M.Pd menyampaikan rasa syukur dan terima kasih atas sambutan serta ilmu yang telah dibagikan oleh kedua lembaga. “Dari dua kunjungan pada dua lembaga, kami telah memperoleh banyak sekali inspirasi dan tambahan wawasan tentang pengelolaan PAUD yang profesional, berikutnya kami akan mengambil contoh konkret yang dapat diterapkan di ABA Gondanglegi, sehingga secara esensi dan kualitas pembelajaran akan lebih baik dari sebelumnya.” ungkapnya. Kegiatan kunjungan ke Yogyakarta ini menjadi momentum penting dalam memperluas wawasan dan jaringan kerja sama antar lembaga pendidikan ‘Aisyiyah, sekaligus memperkuat komitmen bersama dalam mencetak generasi emas yang cerdas dan berakhlak mulia.

By Silvilink

Welcome to my personal website. I am Silvi, a teacher at Muhammadiyah Vocational School in Malang Regency. I have a passion for education, traveling, exploring unique places, and cuisine. I also enjoy writing articles in the newspaper and have written several textbooks and anthology books. I hope you will find the uniqueness, beauty, and benefits within my website. Thank you

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *